Berita JajaranKoramil 09/Langgam

Gelar Operasi Yustisi Bersama Polsek, Babinsa Koramil 09/Langgam Tekankan Warga Wajib Pakai Masker

Pangkalan Kerinci– Upaya pencegahan penyebaran Covid-19,Babinsa Koramil 09/Langgam Kodim 0313/KPR Koptu Agustiar bersama personel Polsek Pangkalan Kerinci melaksanakan razia masker.Hal ini dalam rangka Operasi Yustisi.
Kegiatan berlangsung di Pertokoan Jalan Lintas Kelurahan Kerinci Kota,Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan,Jum’at (15/07/2022).
“Razia ini terus kita lakukan guna mengawasi dan mengimbau masyarakat tentang pentingnya menggunakan masker. Apalagi di saat Pandemi seperti ini, untuk melindungi dari Virus Corona,” ujar Koptu Agustiar
Koptu Agustiar mengungkapkan,dari razia yang dilakukan pihaknya tersebut, masih banyak didapati pengguna jalan yang tidak menggunakan masker.
“Razia ini untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap Protokol Kesehatan.  Serta untuk meminimalisir penyebaran Covid-19, sehingga tidak terjadi cluster baru,” sebut Babinsa
Babinsa menjelaskan, jika dalam razia tersebut, masyarakat yang kedapatan tidak memakai masker, pihaknya memberikan nasehat dan penekanan, agar jangan meremehkan apa yang tengah terjadi saat ini. Apalagi Covid-19 sangat berbahaya dan menular.

You may also like

Comments are closed.