SEJARAH SINGKAT KODIM 0313/KPR

Kodim 0313/Kpr terbentuk pada tahun 1970 dan berada dalam organik administratif Kodam III/17 Agustus, kedudukan Markas Kodim waktu itu terletak di jalan Prof. M. Yamin SH Bangkinang dan pada tahun 1983 Kantor Kodim 0313/Kpr pindah ke kantor baru yang terletak di jalan Jendral Sudirman Bangkinang sedangkan kantor yang lama dijadikan Markas Koramil 01/Bangkinang.

Pada tahun 1985 terjadi Reorganisasi ditubuh ABRI maka pada tahun itu juga Kodim 0313/Kpr yang semula berada dalam organik administratif Kodam III/17 Agustus, dialihkan statusnya menjadi organik administratif  Korem 031/Wirabima Kodam I/BB sampai sekarang.

Pada awalnya Kodim 0313/Kpr meliputi hanya satu wilayah kerja yaitu Kabupaten Kampar, tetapi pada tahun 2000 terjadi pemekaran wilayah menjadi tiga Kabupaten yaitu Kabupaten Kampar sebagai Kabupaten induk dengan ibu kota Bangkinang, Kabupaten Rokan Hulu dengan ibu kota Pasir Pangarayan dan Kabupaten Pelalawan dengan ibu kota Pangkalan Kerinci.

Saat ini Kodim 0313/Kpr membawahi 16 Koramil yang tersebar di tiga Kabupaten yaitu 6 Koramil berada di wilayah Kabupaten Kampar, 6 Koramil berada di wilayah Kabupaten Rokan Hulu dan 4 Koramil berada di wilayah Kabupaten Pelalawan.