Rokan Hulu – Personil Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) Koptu Yuliarno dari Babinsa Koramil 10 Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR menegaskan pihaknya mendukung upaya pencegahan serta mitigasi kebakaran hutan dan lahan di wilayah teritorialnya.
‘Kami siap untuk mendukung upaya pemerintah dalam mitigasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), kata Koptu Yuliarno di Desa Sontang Kecamatan Bonai Darussalam Kabupaten Rokan Hulu, Selasa (16/7/2024).
Menurut dia, pihaknya telah meningkatkan kegiatan patrol serta mensosialisasi tentang bahaya akibat karhutla.
Koptu Yuliarno juga menambahkan, pihaknya telah bekerjasama dengan semua pihak untuk dapat berperan aktif dalam upaya pencegahan kemungkinnan terjadinya kebakaran hutan di wilayah setempat.
‘Kami menyadari, kabupaten rokan hulu merupakan salah satu wilayah yang memiliki titik api sehingga kebakaran dapat terjadi di daerah ini, kata dia.
Memang, saat ini ada ada daerah yang rentan terjadinya kebakaran hutan dan lahan.
‘Karena itu, pemerintah harus bisa mengendalikan hal tersebut, kata dia.