Berita JajaranKoramil 05/Kampar Kiri

Tingkatkan Produksi Pertanian, Babinsa Dampingi Petani Tanam  Jagung

 

Kampar Kiri – Dalam rangka meningkatkan produksi pertanian, Babinsa Koramil 05/KK Serka Yendri melaksanakan pendampingan kepada kelompok tani menanam jagung, di lahan milik warga Desa Karya Bhakti Kecamatan Kampar Kiri Tengah Kabupaten Kampar, Rabu (05/06/2024).

Babinsa sebagai aparat teritorial di wilayah menindak lanjuti dengan membantu memberikan dorongan dan motivasi kepada petani dengan memberikan pendampingan pertanian, agar petani tetap produktif untuk bercocok tanam dengan memanfaatkan lahan yang ada.

“Dengan bercocok tanam produksi pertanian tetap terjaga untuk mendukung kebutuhan pokok di masyarakat,” ujar Babinsa Serka Yendri.

Menurutnya, sesuai dengan anjuran pemerintah para petani diharapkan untuk tetap menjaga produksi pertanian demi memperkuat ketahanan pangan.

Karena itu, pihaknya sebagai aparat teritorial di wilayah, menindak lanjutinya dengan memberikan dorongan motivasi kepada petani dan memberikan pendampingan, agar petani tetap produktif untuk bercocok tanam.

“Dengan petani tetap bercocok tanam, sehingga produksi pertanian tetap terjaga untuk mendukung kebutuhan pokok masyarakat,” pungkasnya.

You may also like