Berita JajaranKoramil 16/Tapung

Sertu Sugiran Babinsa Koramil 16/Tapung Hadiri Penutupan Tournament Sepak Bola Liga Tapung Raya

 

Tapung,- Bertempat di lapangan sepak bola Desa Sumber Makmur Kecamatan Tapung, Sertu Sugiran Babinsa Koramil 16/Tapung Kodim 0313/Kampar hadiri penutupan Tournament sepak bola Pra Musim Liga Champion Tapung Raya 2024. Minggu (09/06/2024).

Hadir dalam kegiatan penutupan Tournament tersebut :
1. Kades Sumber Makmur
Bpk. Basroni
2. Babinsa Sertu Sugiran
3. Ketua BPD Sumber Makmur bapak Samson Batubara.
4. Tokoh Masyarakat dan Anggota Dewan terpilih bapak Ristanto dari Sumber Makmur.
5. Ketua Pengurus Turnamen Tapung sekaligus Ketua Umum Tapung Raya bapak Ikhlas
6. Ketua Panitia Lokal Desa Sumber Makmur bapak Sudarto.
7. Ketua Pengurus Tapung Hulu dan Tapung Hilir.

Babinsa mengatakan Tournament Pra Musim dilaksanakan dalam rangka Pemanasan menjelang Tournament Liga Champion Tapung Raya yang akan dilaksanakan pada Juli 2024.
“Peserta Tournament sebanyak 14 Peserta yang berasal dari perwakilan 4 Tim terbaik dari masing² 3 Kecamatan Tapung Raya (Tapung Hulu, Tapung dan Tapung Hilir) dan 1 Peserta dari Kec. Bangkinang Sebrang.serta 2 peserta Tuan Rumah,” kata Babinsa.

Babinsa juga mengatakan untuk pertandingan Final Perebutan Juara 3 antara Desa Danau Lancang VS Rimba Beringin keduanya perwakilan dari Tapung Hulu dan dimenangkan Tim Desa Danau Lancang lewat adu Finalti dengan Skor 5 – 3.
“Perebutan Juara 1 antara
Desa Indra Puri VS Desa Sari Galuh
Keduanya perwakilan dari Tapung yang masing² telah mengalahkan Danau Lancang dan Rimba Beringin
Untuk Juara 1 diraih Desa Sari Galuh dengan Skor 1 – 0,” terang Babinsa.

Tujuan dilaksanakannya Tournamet ini selain sebagai sarana silahturahmi sesama pencinta olahraga sepak bola juga sebagai ajang mencari bibit pemain yang ada di Tapung Raya.
“Dengan diadakan Tournament sepak bola maka akan terlihat bibit pemain dari Kecamatan Tapung Raya dan juga sebagai ajang silahturahmi pencinta olah raga sepak bola di Kecamatan Tapung Raya,” pungkas Babinsa.

You may also like