XIII Koto Kampar,– Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan dan peningkatan gizi anak usia dini, Kodim 0313/Kampar melalui Koramil 12/XIII Koto Kampar melaksanakan kegiatan Dukungan Makan Sehat Bergizi yang dilaksanakan di Sekolah TK Negeri Pembina 01 XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, 21 Juli 2025 pukul 09.00 WIB hingga selesai, dengan jumlah makanan sehat yang dibagikan sebanyak 50 porsi. Menu makanan terdiri dari nasi putih, ayam goreng tepung, tahu, tumis kangkung, dan pisang sebagai buah penutup.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut:
Danramil 12/XIII Koto Kampar yang diwakili oleh Serma Marwandi bersama staf dan anggota.
Para Babinsa Koramil 12/XIII Koto Kampar.
Kepala Sekolah TK Negeri Pembina 01 XIII Koto Kampar.
Para guru dan 50 siswa penerima makan bergizi.
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen TNI AD, khususnya Kodim 0313/KPR, dalam mendukung tumbuh kembang generasi muda melalui pemenuhan gizi yang seimbang sejak usia dini. Kehadiran Babinsa dan perwakilan Koramil juga menjadi wujud kedekatan TNI dengan masyarakat serta peran aktif dalam pembinaan wilayah teritorial.
Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, kegiatan pembagian makanan sehat ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan anak-anak serta meningkatkan sinergi antara TNI, dunia pendidikan, dan masyarakat.

















