Berita JajaranKoramil 10/Kunto Darussalam

Pencegahan Karlahut di Lakukan Babinsa Koramil 10/ Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR

Rokan Hulu – Koptu Yuliarno personil Babinsa dari Koramil 10/Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR, mengimbau masyarakat agar melakukan pencegahan kebakaran hutan dan lahan di saat musim kemarau tahun ini.
Dia mengatakan pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan semua pihak setempat, tim Manggala Aqni untuk menghindari terjadinya karhutla di beberapa wilayah yang dianggap rawan.
Selain itu kata Koptu Yuliarno, ia juga melakukan pemasangan baliho cegah karhutla serta melakukan  patroli bersama dengan TNI, Manggala Aqni dan masyarakat peduli karhutla.
‘Pemantauan juga dilakukan melalui pemanfaatan citra satelit lewat website serta menyiapkan personil siaga bencana karhutla dan meningkatkan partisipasi masyarakat,” tegas Koptu Yuliarno, di Desa Sontang Kecamatan Bonai Dareussa;lam Kabupaten Rokan Hulu, Sabtu (22/10/2022).
Untuk itu saya menghimbau agar masyarakat tidak melakukan pembakaran saat pembukaan lahan baru, tidak membuang puntung rokok di dalam kawasan hutan saat kemarau utamanya di areal yang mudah menimbulkan titik api,” bebernya.
Warga juga di ingatkan lanjut dia, agar tidak melakukan pembersihan ladang dengan cara membakar karena bisa mengakibatkan kebakaran hutan dan masyarakat di minta segera melapor ke Babinsa atau pihak terkait jika menemukan karhutla.
Mari kita sama-sama saling menjaga hutan dan lahan dari kebakaran, apalagi disaat musim kemarau seperti ini,” ungkap Koptu Yuliarno.

You may also like