Berita JajaranKoramil 10/Kunto Darussalam

Pencegahan Karhutla Dilakukan Koptu Jantri Istani

Rokan Hulu – Personil Babinsa TNI, mengambil langkah cepat dan tepat untuk mencegah terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di wilayah Desa Kasang Mungkal Kecamatan Bonai Darusalam Kabupaten Rokan Hulu.
Langkah itu diambil Koptu Jantri Istani Babinsa Koramil 10 Kunto Darusalam Kodim 0313/KPR yang menyikapi berbagai laporan dan situasi kebakaran lahan di wilayah teritorialnya.
Menurutnya, dia akan berupaya semaksimal mungkin untuk mencegah kebakaran lebih luas wilayah tersebut.
‘Kita akan mengambil upaya bersama untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan, sebut Koptu Jantri Istani, Rabu (4/1/2023).
‘Kita semua harus bisa berusaha menjaganya agar tidak terjadi karhutla, tambahnya.
Ia meminta semua pihak menjaga kawasan hutan dan lahan dengan tidak menebang pohon dengan sembarangan.

You may also like