Rokan Hulu – Babinsa Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Koptu Mashuda melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Selasa (25/3/2025).
Meski hari ini merupakan bulan Ramadhan, tetapi tidak menyurutkan Koptu Mashuda menjalankan Komsos dengan masyarakat.
‘Saya membicarakan tentang pentingnya Ibadah puasa di bulan suci ramadhan, himbau Koptu Mashuda di Desa Bangun Purba Timur Jaya Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Rokan Hulu.
‘Dalam komsos, saya mengajak warga agar selama di bulan puasa ini tetap saling menghormati antar sesama, papar Koptu Mashuda.
Koptu Mashuda juga mengingatkan warga di bulan ramadhan ini diharapkan saling mendekatkan diri kepada Allah SWT.
‘Tidak hanya itu, setiap unsur elemen masyarakat agar saling menjalin komunikasi yang baik, pesannya.