Berita JajaranKoramil 10/Kunto Darussalam

Komsos, Peltu M. Sitepu: Kegiatan Ini Bertujuan untuk Mempererat Silaturrahmi dan Kerjasama

 

Rokan Hulu – Peltu M. Sitepu Babinsa Desa Bonai Kecamatan Bonai Darussalam Kabupaten Rokan Hulu dari Koramil 10 Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR melaksanakan kegiatan pendampingan Satgas Garuda saat melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga.

Kegiatan pendampingan ini dilakukan dengan tujuan mengajak warga petani sawit untuk tetap mengutamakan keselamatan kerja dan menjaga keamanan agar tidak terjadi pencurian buah sawit di kebun mereka.

‘Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturrahmi dan kerjasama yang baik dalam mendukung tugas pokok Babinsa, kata Peltu M. Sitepu, Jumat (23/5/2025).

Peltu M. Sitepu juga berpesan kepada warga agar sama-sama menjaga lingkungan dari ancaman masyarakat lain yang tak bertanggung jawab terutama selalu mengingatkan para Warga agar tetap patroli di kampung terutama perkebunan karena dari hasil kebunlah perekonomian rumah tangga warga terpenuhi.

‘Kita harus dapat bekerja sama dalam meningkatkan kondusifitas di wilayah teritorial saya, tutup Peltu M. Sitepu.

You may also like