Berita JajaranKoramil 10/Kunto Darussalam

Komsos, Kopda Budiyanto: Saya Mengingatkan Warga untuk terus Menjalin Kerja sama yang Baik dengan Babinsa

Rokan Hulu – Menyampaikan imbauan penting kepada seluruh warga yang berada di Desa Sangkir Indah Kecamatan Pagaran Tapah Kabupaten Rokan Hulu dilakukan Kopda Budiyanto Babinsa Koramil 10 Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR, Senin (13/10/2025).
Ia mengajak warga untuk bersama-sama menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif serta menjauhi tindakan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
‘Saya mengingatkan warga untuk terus menjalin kerja sama yang baik dengan Babinsa, kata Kopda Budiyanto saat melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga.
‘Mari kita jaga bersama keamanan di lingkungan kita, tambah Kopda Budiyanto.
Selain itu, ia juga mengimbau warga agar tidak mengonsumsi minuman keras (miras).
Menurutnya, banyak tindak pidana terjadi akibat pengaruh miras yang tidak terkendali.
‘Demi kebaikan bersama, kami minta kesadaran dari seluruh warga untuk menjauhi konsumsi miras, ungkapnya.
Di akhir imbauannya, Kopda Budiyanto menyampaikan salam hangat kepada warga, seraya berharap semua warga senantiasa dalam lindungan Tuhan dalam setiap melaksanakan aktivitas.

You may also like