Berita JajaranKoramil 02/Rambah

Himbauan Protokol Kesehatan Dilaksanakan Babinsa Koramil 02 Kodim 0313/KPR

Rokan Hulu – Secara rutin Komsos dilaksanakan sekaligus memberikan edukasi Prokes kepada masyarakat di masa Pandemi Covid 19.
Melalui kegiatan komsos, Babinsa Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Serka Basridul menyambangi warga untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada warga pentingnya penggunaan masker.
‘Kegiatan ini sebagai komitmen bersama agar dapat keluar dari Pandemi Covid 19, jelas Serka Basridul di Desa Langkitin Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu.
Dia mengingatkan warganya, akan pentingnya disiplin diri guna mencegah penularan Covid 19.
‘Melalui kegiatan ini saya memberikan edukasi atau pemahaman kepada warga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, beber Serka Basridul.
‘Menerapkan Protokol Kesehatan sangat penting sehingga penyebaran Covid 19 dapat di tekan bahkan dihentikan, tutupnya.

You may also like