Tapung Hilir, – Untuk upaya pencegahan dan agar wilayah tetap aman dan kondusif, Sertu Dedi Isriadi Babinsa Koramil 16/Tapung Kodim 0313/Kampar bersama Bhabinkamtibmas Brigadir Mulyadi melaksanakan komsos dengan menyambangi warga dan menyampaikan himbauan kamtibmas di Warung bapak Ujang Keni Desa Kota Garo Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar. Minggu (29/01/2023)
Kegiatan komsos dengan menyambangi warga di wilayah binaan merupakan tugas Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk memberikan pesan Kamtibmas kepada pemilik warung, bapak Ujang Keni agar mengantisifasi terjadinya tindak kejahatan, dan apabila mengetahui atau terjadi pelaku kejahatan segera hubungi Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Pemerintah Desa,” kata Babinsa.
Bapak Ujang Keni sebagai pemilik warung menyampaikan ucapan terima kasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang selalu sambang di wilayah binaannya, sehingga warga akan terjalin kemitraan dengan bersama-sama menciptakan situasi yang aman dan kondusif,”ungkapnya.
Di tempat lain, Danramil 16/Tapung Kapten Alza Septendi menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh anggotanya untuk menjalin kemitraan dengan warga binaan, dengan memberikan himbauan agar lebih waspada terhadap para pelaku kejahatan sehingga terciptanya situasi yang aman dan kondusif,”jelas Danramil.