Rokan Hulu – Kegiatan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun 2025 dilaksanakan di Balai Desa Pauh Kecamatan Bonai Darussalam Kabupaten Rokan Hulu.
Pada kegiatan tersebut di hadiri Babinsa Koramil 10 Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR Koptu Alesman.
‘Agenda dalam kegiatan Musdesus Perubahan Kebijakan Prioritas Penggunaan Dana Desa tahun 2026, validasi, finalisasi calon penerima BLT-DD tahun 2025, sinkronisasi data-data penerima bantuan, ucap Koptu Alesman, Sabtu (1/2/2025).
Koptu Alesman menekankan kepada para Pemerintah Desa agar nanti dalam pelaksanaannya tidak terjadi penyalahgunaan anggaran.
‘Sesuaikan aturan prosedur agar dapat dinikmati masyarakat, tegas Koptu Alesman.
Selanjutnya Koptu Alesman telah menginstruksikan seluruh jajaran pemerintah desa untuk selalu hadir di tengah masyarakat.
Saya memberikan imbauan dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas secara langsung demi untuk membangun kemitraan dalam rangka menjaga kondusifitas Kamtibmas, tutur Koptu Alesman.

















