Kampar Utara – Babinsa Koramil 07/Kampar Kodim 0313/KPR Koptu Pitoyo Masri tinjau lokasi terdampak banjir yg meluapnya Sungai Kampar di Desa Sendayan, Kecamatan Kampar Utara Kab. Kampar, Minggu (02-03-2025)
Babinsa Koramil 07/Kampar Koptu Pitoyo Masri,menjelaskan, “untuk warga yg terdampak banjir dengan ketinggian air kurang Lebih 60 – 80 Cm yaitu rumah warga yg berada di pinggiran sungai kampar Desa Sendayan mencapai 10 rumah, 20 KK, 100 jiwa
Koptu Pitoyo Masri menyampaikan banjir yang terjadi di Kelurahan ini akibat itensitas curah hujan tinggi dan meluapnya Sungai Kampar yang terjadi beberapa hari ini sehingga mengakibatkan air naik menggenangi pemukiman warga dan fasilitas umum lainnya.
Mengetahui informasi tersebut selaku Babinsa Koramil 07/Kampar Kodim 0313/KPR melaporkan kejadian tersebut ke atasan untuk selanjutnya dikoordinasikan dengan pihak terkait.
Dalam kegiatan tersebut Anggota Koramil 07/Kampar, melakukan pengecekan dan mendata rumah dan fasilitas warga masyarakat yang terkena dampak bencana banjir serta memberikan himbauan agar masyarakat tetap waspada dalam cuaca saat ini yang mana curah hujan sangat tinggi dan selalu berhati hati, pungkas Babinsa.
Tidak lupa jga sebagai Babinsa kita harus membantu pembuatan posko Banjir, serta pembuatan dapur umum utk para pengungsi yg terdampak banjir akibat curah hujan yg sangat tinggi, dan babinsa harus berada ditengah tengah masyarakat serta dapat mengatasi kesulitan mereka.

















