SIAK HULU – Sebagai bentuk tanggungjawab seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 06 Siak Hulu Kodim 0313 Kampar, yang sekaligus percepatan pananganan Covid-19, Babinsa berpesan kepada warga binaan, Kamis (20-10-2022)
Pelda Ruslam,Babinsa Koramil 06 Siak Hulu Kodim 0313 Kampar, terus menghimbau kepada warga binaanya,agar memakai masker dalam setiap aktivitas.
Hal ini dilakukan,karena rendahnya kesadaran masyarakat dalam memakai masker ketika beraktifitas di luar rumah di tengah pandemi Covid-19, sehingga membuat Pelda Ruslam turun langsung mengajak warganya menggunakan masker.
Setiap warga yang ditemuinya tidak menggunakan masker Ia menghimbau agar tetap menggunakan masker.
‘Pentingnya memakai masker dan selalu mencuci tangan menggunakan sabun guna untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, ucap Pelda Ruslam di Desa Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar .
‘Kita ingin nol positif corona. Kita harus tetap jaga agar tidak ada lagi warga yang kena covid-19, jelas Babinsa Pelda Ruslam.

















