Pangkalan Kuras – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Koramil 04/Pkl. Kuras, Sertu Ilham Khairi melaksanakan kegiatan seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Capaska) tingkat kecamatan. Kegiatan ini berlangsung di lapangan Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, pada Selasa (22/7/2025).
Seleksi Capaska tersebut diikuti oleh pelajar dari berbagai SMA/SMK di wilayah Pangkalan Kuras yang memiliki semangat tinggi untuk mengabdi dan memberikan kontribusi dalam peringatan HUT RI tahun ini. Proses seleksi meliputi tes fisik, kedisiplinan, serta kemampuan baris-berbaris yang ketat dan terukur.
Sertu Ilham Khairi mengatakan bahwa kegiatan ini bukan hanya bertujuan untuk memilih yang terbaik, tetapi juga untuk membentuk karakter dan jiwa nasionalisme di kalangan generasi muda.
“Capaska bukan hanya sekadar tugas pengibaran bendera. Ini tentang tanggung jawab, disiplin, dan kebanggaan terhadap bangsa. Kita harapkan yang terpilih nantinya bisa menjalankan tugas dengan penuh semangat dan rasa cinta tanah air,” ujarnya
Kegiatan seleksi ini turut didukung oleh pihak sekolah, kecamatan, dan unsur Muspika lainnya. Diharapkan, Capaska yang terpilih nanti mampu memberikan penampilan terbaik pada upacara HUT RI ke-80 mendatang.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin tumbuh rasa cinta tanah air serta semangat kebangsaan di kalangan pelajar sebagai generasi penerus bangsa.

















