Berita JajaranKoramil 13/Rokan IV Koto

Babinsa Koramil 13/Rokan IV Koto Sosialisasikan Bahaya Karhutla, Judi Online, dan Narkoba di Desa Alahan

 

Rokan Hulu – Babinsa Koramil 13/Rokan IV Koto, Serda Fibrianto, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga Desa Alahan, Kecamatan Rokan IV Koto, Kabupaten Rokan Hulu, pada Minggu, 27 Juli 2025.

Dalam kegiatan tersebut, Serda Fibrianto memberikan himbauan kepada masyarakat terkait bahaya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), maraknya judi online, serta penyalahgunaan narkoba yang semakin mengancam generasi muda.

Ia mengajak warga untuk tidak membuka lahan dengan cara dibakar karena dapat menimbulkan dampak negatif yang luas, baik terhadap lingkungan maupun kesehatan masyarakat. Selain itu, Babinsa juga mengingatkan agar warga tidak terjerumus dalam praktik judi online yang merusak ekonomi keluarga serta menjauhi narkoba demi menjaga masa depan generasi penerus.

“Kami berharap masyarakat lebih waspada dan ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta melaporkan apabila menemukan indikasi kegiatan yang melanggar hukum,” ujar Serda Fibrianto.

Kegiatan Komsos ini mendapat respon positif dari warga yang berkomitmen untuk bersama-sama menjaga desa dari pengaruh negatif yang merusak.

You may also like