Pada hari Minggu, 14 September 2025, Babinsa Koramil 13/Rokan IV Koto Kodim 0313/KPR, Serda Akhmad Taufik Hidayah, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial dengan masyarakat Desa Air Panas, Kecamatan Pendalian IV Koto, Kabupaten Rokan Hulu. Kegiatan tersebut berlangsung dengan suasana santai sambil ngopi bersama warga di rumah warga.
Kegiatan bincang santai ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat, sekaligus menjalin hubungan kekeluargaan yang harmonis. Dalam kesempatan itu, Babinsa mendengarkan berbagai masukan, keluhan, dan aspirasi warga terkait kondisi sosial maupun pembangunan di desa.
Selain itu, Serda Akhmad Taufik Hidayah juga memberikan pesan-pesan penting kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Ia mengingatkan agar warga senantiasa menjaga kerukunan serta waspada terhadap isu-isu yang dapat memecah belah persatuan.
Warga Desa Air Panas menyambut positif kegiatan yang dilakukan Babinsa tersebut. Dengan adanya komunikasi secara langsung, masyarakat merasa lebih dekat dengan TNI dan semakin yakin bahwa kehadiran Babinsa benar-benar untuk membantu dan mendukung kesejahteraan rakyat di desa.

















