Berita JajaranKoramil 03/Bunut

Babinsa Koramil 03/Bunut Hadiri Acara Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

 

Bandar Petalangan – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H, Babinsa Koramil 03/Bunut Kodim 0313/KPR Sertu Dodi Syafrizal turut menghadiri acara yang diselenggarakan di Masjid An Nur Plasmen PT. Serikat Putra Desa Sialang Godang, Kec. Bandar Petalangan, Kab. Pelalawan, Selasa malam hari (28/01/2025).

Dalam kegiatannya tersebut Sertu Dodi mengatakan ”hadirnya Babinsa dalam kegiatan ini merupakan wujud kepedulian babinsa dalam menjaga keharmonisan dan mempererat tali silaturahmi dengan warga”.

Melalui peringatan Isra Mi’raj ini, semoga kita semua dapat terus bersyukur atas segala nikmat yang diberikan, serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT”, ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan Anggota DPRD Kab.Pelalawan Bpk Nasaruddin SH, AMI PT.Serikat Putra Bpk Edi, Manajer LBE Bpk Budi Hamzah, Danramil 03/Bunut Diwakili Sertu Dodi Syafrizal, Kapolsek Bunut Diwakili Aipda Ermanto, Kades Sialang Godang Bpk Saparuddin, Ustad Anugrah Cahyadi, Karyawan dan Staf PT.Serikat Putra, Masyarakat sekitaran Plasmen PT.Serikat Putra Desa Sialang Godang

You may also like