Rokan Hulu – Guna menjalin hubungan erat dan kerjasama yang baik dengan warga dalam melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) digelar di Babinsa Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Serda Alimuddin Harahap, Selasa (15/4/2025).
Komunikasi sosial tersebut merupakan wawasan secara harmonis, saling memberi dan menerima pendapat serta ide-ide positif dalam membangun.
‘Harapan kami kedepan timbul saling pengertian tentang peran dan tugas serta fungsi masing-masing, kata Serda Alimuddin Harahap di Desa Rambah Kecamatan Rambah Hilir Kabupaten Rokan Hulu.
Dalam kesempatan tersebut Serda Alimuddin Harahap mengatakan, Komsos dengan masyarakat ini untuk mengetahui perkembangan ketahanan pangan.
‘Pada kesempatan kali ini kita berkomunikasi guna mengetahui perkembangan ketahanan pangan di wilayah, beber Serda Alimuddin Harahap.
‘Hingga sampai saat ini, ketahanan pangandi wilayah teritorial saya masih aman, tutupnya.