Berita JajaranKoramil 02/Rambah

Babinsa Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Melaksanakan Komsos

Rokan Hulu – Melalui Babinsa Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Serda Alimuddin Harahap dengan intens melaksanakan Komsos kepada warga binaannya.
Dia melaksanakan komsos bersama Bhabinkamtibmas Polsek Rambah Hilir.
Petugas memberikan motivasi dan menggugah kesadaran warga masyarakat untuk menghidupkan kembali siskamling.
‘Masalah keamanan dan ketertiban warga bukan semata-mata tanggung jawab TNI, namun menjadi tanggung jawab semua pihak, kata Serda Alimuddin Harahap di Desa Sei Rombow Indah Kecamatan Rambah Hilir Kabupaten Rokan Hulu, (20/6/2023).
‘Semua pihak harus dapat bekerja sama, tambahnya.
Serda Alimuddin Harahap mengatakan, siskamling merupakan upaya bersama dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat dalam memberikan perlindungan dan pengamanan bagi masyarakat dengan mengutamakan upaya pencegahan dan menangkal berbagai bentuk ancaman dan gangguan kamtibmas.
‘Saya ingatkan kepada warga untuk tetap waspada terhadap orang asing yang datang sehingga bisa mengantisipasi hal yang tidak diinginkan serta secepatnya menghubungi Babinsa apabila dibutuhkan bantuan, jelas Serda Alimuddin Harahap.

You may also like