Berita JajaranKoramil 13/Rokan IV Koto

BABINSA KOMSOS DENGAN APARAT DESA BINAAN 

Rokan Hulu – Babinsa Koramil 13/Rokan, Kodim 0313/Kpr, Serma Muhar, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Kades beserta aparaturnya bertempat dikantor desa Pendalian Kecamatan Pendalian kabupaten Rokan Hulu, Rabu(20/07/2022).
Adapun tujuan dilaksanakan Komsos bersama Kades beserta aparaturnya tidak lain untuk mempererat tali silaturahmi, dan membuat konsekuensi, serta kerjasama yang erat dalam rangka mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat.
Babinsa menyampaikan pesan dari Danramil 13/Rokan Kodim 0313/kpr untuk mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya khususnya kepada Kepala Desa Pendalian yang selalu bekerjasama dengan para Babinsa Koramil 13/rokan, dalam melaksanakan tugas pembinaan teritorial maupun kegiatan lainnya.
Sementara itu menurut Babinsa, tujuan Komsos untuk mendekatkan diri Babinsa bersama warga masyarakat guna menciptakan komunikasi dan hubungan kerja yang harmonis dan bersinergi. Selain itu Babinsa bisa mengajak warganya dalam menjaga situasi dan keamanan wilayah serta ketertiban dan kebersihan lingkungan demi nyamannya desa yang kita tempati.
Untuk menjaga kesehatan masyarakat di wilayah masing-masing, babinsa selalu mengkoordinasikan segala sesuatunya untuk mencapai hasil yang maksimal. Sebagaimana diketahui bersama bahwa seorang babinsa yang ditugaskan dikewilayahan wajibkan mampu membaur bersatu padu dengan masyarakat dari berbagai kalangan, tutup babinsa.

You may also like