Kampar – Babinsa Koramil 07/Kampar Kodim 0313/KPR Sertu Irian azwir menghadiri Undangan Rapat Pleno Terbuka tentang Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutahiran (DPHP) dalam rangka Pilkades Serentak Tahun 2023, Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Desa Bukit keratai, Kecamatan Rumbio jaya, Kabupaten kampar, Jumat (31/03/2023) Pukul 09:00 wib
Dalam kegiatan tersebut Babinsa koramil 07/Kampar Sertu Irian azwir mengatakan bahwa TNI dalam hal ini koramil 07/Kampar selalu mensupport dan mengamankan pilkada kondusif.
“Kami mendukung sepenuhnya setiap kegiatan dan tahapan pilkades, TNI dalam hal ini koramil 07/Kampar wajib mensupport pelaksanaannya agar terciptanya keamanan yang kondusif selama pelaksanaan pilkada hingga pemilihan nanti ” ujar Sertu Irian azwir