Berita JajaranKoramil 11/Tambusai

Babinsa Bersama Masyarakat Jaga Situasi Dari Ancaman Kebakaran Hutan dan Lahan

 

ROKAN HULU. Babinsa Koramil 11/Tambusai Kodim 0313/Kpr Serda Syahrizal Nasution bersama dengan masyarakat peduli Api (MPA) menyusuri wilayah perkebunan, dan lahan lahan kosong milik masyarakat yang rawan terjadi Karhutla di wilayah, Kecamatan Tambusai Kabupaten Rokan Hulu. Minggu (31/07/2022).

Untuk memastikan lansung situasi di areal yang termasuk wilayah binaan yang rawan terjadi karhutla Serda Syahrizal Nasution melaksankan kegiatan patroli dan sosialisasi Karhutla guna menjaga wilayah binaannya itu dari ancaman kebakaran hutan dan lahan.

“Kegiatan rutin seperti ini dilakukan, merupakan sebagai upaya dari Babinsa untuk menjaga wilayah binaannya agar tetap kondusif terutama dari ancaman karhutla, “Ujar Serda Syahrizal Nasution.

Danramil 11/Tambusai Kapten Inf Lilik Haryono, saat dikonfirmasi di lain tempat lebih lanjut menyampaikan, beliau berpesan agar hendaknya masyarakat ikut secara bersama sama dalam menjaga wilayah, supaya tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan.

“Kami menghimbau kepada masyarakat maupun petani agar tidak mumbuka lahan dengan cara membakar dan apa bila ada ditemukan titik api dan orang yang sengaja maupun tidak sengaja membakar lahan, supaya melaporkan kepada aparat pemerintah Desa, Babinsa ataupun Bhabinkamtibmas

Dengan adanya patroli karhutla ini, sangat membantu guna mencegah Kebakaran hutan dan lahan terkhusus di wilayah Kecamatan Tambusai, karena di wilayah kecamatan Tambusai masih banyak wilayah yang sangat rawan terjadi kebakaran hutan dan lahan., “Tandasnya.

You may also like

Comments are closed.