Pangkalan Kerinci – Bayam merupakan jenis sayuran yang kini banyak diminati masyarakat luas. Bayam memiliki rasa yang lezat dan harga yang terjangkau di pasaran. Mulai dari tempat makan yang sederhana sampai yang mewah memiliki menu makanan dari bahan Bayam.
Serka Yondri Babinsa Koramil 09/Langgam Kodim 0313/Kampar melaksanakan komsos dengan mendatangi kebun Bayam milik bapak Ridwan Desa Segati Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan,Rabu (01/01/2025).
Serka Yondri mengatakan tugas pokok sebagai Babinsa di kewilayahan selain menjaga Kamtibmas agar selalu Kondusifitas juga memiliki tugas pendampingan terhadap usaha-usaha warga masyarakat agar bisa berkembang sehingga dapat meningkatkan perekonomian maupun Kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan,” katanya.
Babinsa juga menambahkan tanaman Bayam ini dapat menjadi pilihan untuk menjadi usaha pertanian yang menjanjikan karena masa panennya cukup singkat, disamping itu cara budidayanya tidak terlalu sulit bahkan bisa dibilang lebih mudah dari tanaman lainnya.
“Untuk mengembangkan tanaman Bayam yang utama adalah cukup air. Pada musim kemarau diharapkan petani bayam dapat menjaga kebutuhan air sehingga tanaman tetap tumbuh dengan optimal.”Tandasnya.
Bapak Ridwan sebagai pemilik tanaman sayur mayur menyampaikan ucapan terima kasih kepada pak Babinsa yang sudah meluangkan waktunya singgah ketempat kami dan sudah memberikan motifasi, selama ini kami juga berharap mendapat perhatian lebih dari dinas sehingga kami petani sayuran ini lebih termotivasi lagi kedepannya,”ujar bapak Ridwan.