Rokan Hulu – Meningkatkan kemampuan dan merefleksikan setiap gerakan dalam Peraturan Baris Berbaris (PBB) dilakukan Babinsa TNI AD.
Hal itu dilakukan guna meningkatkan disiplin para security yang beraa di PTPN V Sei Rokan.
Para personel security dilatih PBB usai apel di lapangan Kampung Pancasila Desa Pagaran Tapah Kecamatan Pagaran Tapah Darussalam Kabupaten Rokan Hulu.
Apel yang dipimpin Babinsa Koramil 10 Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR, mengingatkan peserta apel bahwa Peraturan Baris Berbaris harus dilatihkan secara rutin, sehingga terbiasa dengan kebiasaan baik yang disiplin dan bertanggungjawab.
‘Ini latihan disiplin yang melekat pada setiap personil security dalam bekerja sama dan sama-sama bekerja, papar Serka Dedy Junianto, Selasa (31/12/2024).
Kata dia, kebersamaan tidak boleh ditinggalkan dalam memberikan keamanan dilingkungan PTN V Sei Rokan.
‘Kegiatan berjalan dengan penuh semangat dan lancar, ungkap Serka Dedy Junianto.
‘Sederhana memang kelihatanya, namun jika kita maknai lebih dalam, mulai dari gerakan-gerakannya, mendengarkan perintah hingga melaksanakan perintah dapat memberi warna indah di kehidupan sehari – hari, paparnya.
Gerakan-gerakan PBB yang dilatih pun beragam, mulai dari sikap sempurna, penghormatan, istirahat di tempat, lencang kanan, hadap kanan/kiri, jalan di tempat, langkah tegap.
Selain itu, juga diberikan pelatihan gerakan defile, yang merupakan suatu gerakan di mana para pasukan berbaris dengan langkap tegap memberikan penghormatan.
‘Latihan ini akan menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas serta meningkatkan rasa disiplin yang bertanggung jawab, ujarnya lagi.