Berita JajaranKoramil 16/Tapung

Sebagai Sarana Silahturahmi, Babinsa Koramil 16/Tapung Komsos Dengan Warga Binaan

 

Tapung Hilir,- Komunikasi sosial (Komsos) penting dilakukan Babinsa sebagai aparat kewilayahan selain sebagai wujud kepedulian TNI kepada rakyat juga untuk sarana silaturahmi untuk menjalin keakraban.

Hal tersebut dilakukan Serka Mardion Babinsa Koramil 16/Tapung Kodim 0313/Kampar melaksanakan komsos dengan warga binaan bertempat di warung ibu Upit Rt 08 Rw 04 Desa Kota Garo Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar. Kamis (26/09/2024).

Dalam Komunikasi Sosial yang dilaksanakan oleh Babinsa tersebut membahas tentang Keamanan dan kebersihan Lingkungan sekitar serta juga memberi himbauan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan.

“Babinsa mengatakan inilah fungsi kita berkomunikasi sosial kepada masyarakat jika ada sejumlah permasalahan terutama keamanan dan kebersihan lingkungan sekitar desa binaan kita bisa diselesaikan bersama,” ucap Babinsa.

Kapten Inf Devi Khairul Edwars Danramil 16/Tapung mengatakan Sinergitas antara TNI dan masyarakat wajib dilakukan dan terus ditingkatkan karena komunikasi itu penting untuk menjaga lingkungan tetap aman dan nyaman.

“Kegiatan komunikasi sosial yang dilakukan tersebut merupakan salah satu pelaksanaan metode Binter TNI AD yang bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan TNI rakyat sehingga nantinya ke depan akan mempermudah dalam melakukan koordinasi guna menangani permasalahan yang timbul di wilayah,”terang Danramil.

You may also like