Berita JajaranKoramil 16/Tapung

Hari ke 2 Aksi Unjuk Rasa Damai F.SPTI, Anggota Koramil 16/Tapung Tetap Sinergitas Bersama Kepolisian Amankan Unjuk Rasa

 

Tapung Hilir,- Hari ke 2 pelaksanana unjuk rasa damai F.SPTI di PKS Kijang Mil, Peltu Heri Asmara Danpos Koramil 16/Tapung Kodim 0313/Kampar tetap sinergitas dengan pihak Kepolisian amankan dan memonitoring unjuk rasa damai bertempat di PKS Kijang Mil Desa Kijang Makmur Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar. Kamis (04/07/2024).

Aksi unjuk rasa damai yang dilakulan oleh PC F.SPTI PC Kampar dipimpin korlap Bpk Suryono beserta anggota sekitar 50 orang di PKS Kijang Mil Kijang Makmur dengan alat peraga yang digunakan aksi :
1. Pengeras suara Sond system
2. Spanduk
3. Bendera Merah Putih dan bendera F.SPTI

Adapun tuntutan F.SPTI Kampar :
1. Kembalikan hak bongkar kepada F.SPTI Kampar
2. Segera menindak lanjuti surat yg sudah dilayangkan ttg serikat kerja/serikat buruh
3. Menindak tegas oknum pengurus KUD yg bersikap arogan dan memprovokasi
4. Menindak tegas oknum bongkar di PKS Kijang Mil atas pelanggaran surat putusan Bupati Kampar.

Danpos mengatakan adapun keputusan/hasil aksi unjuk rasa hari ini  Kamis tanggal 04 Juli 2024 :
1. Masih tidak menemukan kesepakatan/titik terang antara pihak 8 KUD Se Desa Buana Wiralestari Mas dan pihak F.SPTI K-SPSI.
2. Untuk (TBS) Tandan Buah Sawit yang dari 8 KUD se Desa Buana hari ini sudah dapat dibongkar ke PKS dan tidak ada penyetopan dari F. SPTI.
3. Hari ini merupakan hari terakhir aksi unjuk rasa dari F. SPTI sesuai laporan ijin aksi unjuk rasa ke Polres.
4. Apabila F.SPTI besok tanggal 05 Juli 2024 masih juga melaksanakan aksi akan dilakukan pembubaran paksa karena tidak ada ijinnya,” katanya.

Danpos juga mengatakan aksi unjuk rasa damai yang dilakukan oleh F.SPTI di PKS Kijang Mil tersebut merupakan bentuk penyempaian aspirasi yang disampaikan dimuka umum dan kegiatan dapat berjalan aman dan terkendali serta tepat pukul 17.00 wib telah membubarkan diri dengan tertib,” tutupnya.

You may also like