Berita JajaranKoramil 16/Tapung

Bentuk Karakter Siswa, Babinsa Koramil 16/Tapung Laksanakan Pelatihan Tanamkan Jiwa Paskibraka dan Sosialisasi Rekrutmen TNI AD

 

Tapung,- Bertempat di SMAN 3 Tapung Desa Petapahan Jaya Kecamatan Tapung, Serda Rohiya dan Serda Lukman Hakim Babinsa Koramil 16/Tapung Kodim 0313/Kampar melaksanakan Pelatihan menanamkan jiwa Paskibraka kepada Siswa/siswi SMAN 3 Tapung dan sosialisasi penerimaan menjadi Prajurit TNI AD. Sabtu (15/06/2024).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut :
1. Kepala Sekolah SMAN 3 Tapung yang di wakili pembina bapak Hadi wibowo S.Pd.
2. Babina Serda Lukman Hakim dan Serda Rohkiyat Nuryanto.
3. Guru SMAN 3 Tapung.
4. Siswa-siswi SMAN 3 Tapung.

Babinsa mengatakan kegiatan workshop ini bertujuan menanamkan jiwa Paskibraka kepada setiap peserta didik agar menyenangi Paskibraka, karena dengan ikut paskibraka dapat membentuk karakter para peserta didik menjadi lebih disiplin dan memupuk jiwa nasionalisme.

“Latihan ini bertujuan untuk membentuk karakter para siswa-siswi agar lebih disiplin dan memupuk jiwa Nasionalisme, sekaligus untuk membina para anggota Paskibraka agar dapat melaksanakan tugas sebagai pengibar bendera dengan baik,” ujar Babinsa.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga menyampaikan materi tentang berbagai hal yang berkaitan dengan Rekrutmen atau penerimaan TNI AD tahun 2024, mulai dari jadwal penerimaan, administrasi yang harus dipersiapkan, tahapan dalam seleksi, dan berbagai hal lainnya.

“Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan informasi yang lengkap dan akurat mengenai rekrutmen TNI-AD kepada para siswa, sehingga mereka dapat mempersiapkan diri dengan baik apabila ingin mengikuti seleksi penerimaan TNI-AD setelah lulus dari sekolah mereka,” terang Babinsa.

You may also like