Berita JajaranKoramil 01/Bangkinang

Serka Hendra Arena Babinsa Koramil 01/Bkn Samparin Pemuda dan Berbincang – Bincang Di Warung Kopi

 

Bangkinang – Dalam rangka menciptakan wilayah yang aman dan kondusif, Babinsa Koramil 01/Bkn Kodim 0313/KPR Serka Hendra Arena melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) tentang meningkatnya tindak Kriminalitas di wilayah binaan. Komsos yag di gelar bersama tokoh pemuda tepatnya di warung kopi di Desa Bukit Sembilan, Kecamatan Bangkinang, Rabu (12/06/2024)

Sambil santai Samparin parapemuda, Babinsa Babinsa bersama Pemuda yang ada di Bukit Sembilan berbincang bincang sekaligus mengingatkan kepada pemuda tersebut agar selalu menjaga keamanan di masyarakat.

Serka Hendra Arena mengajak tokoh pemuda tersebut agar turut bersama-sama membantu para aparat keamanan wilayah untuk memonitoring perkembangan atau gerakan gerakan yang bersifat kriminal agar dapat meminimalisir tindakan tersebut.

Dengan demikian Ardi mengatakan, ”Kami akan siap bekerjasama dengan Babinsa dalam menciptakan Kamtibmas di wilayah Desa Bukit Sembilan terutama pada saat dimalam hari dengan harapan agar masyarakat dapat merasa nyaman,” Jelas tokoh pemuda.

You may also like