Berita JajaranKoramil 05/Kampar Kiri

Jelang Bulan Suci Ramadhan, Babinsa Koramil 05/KK Cek Harga Sembako

 

Kampar – Sertu Ilyas Babinsa Koramil 05/Kampar Kiri Kodim 0313/Kpr melakukan Pengecekan Harga Sembako di kios Pasar Desa Gunung Sari, Kecamatan Gunung Sahilan, Kabupaten Kampar, Rabu (28/02/2024).

Saat dikonfirmasi terpisah mengenai kegiatan Babinsanya, Mayor Inf I.M.Samosir Danramil 05/Kampar Kiri menyampaikan bahwa kegiatan pengecekan harga sembako diwilayah binaan dilakukan dalam rangka mengetahui naik turunnya harga sembako menjelang Bulan Ramadhan sehingga perlu antisipasi dan memastikan juga adanya ketersedian stok sembilan bahan pokok (Sembako).

“Menjelang Bulan Ramadhan kita mengantisipasi kenaikan harga sehingga Babinsa kami perintahkan untuk melakukan pengecekan langsung ke Pasar diwilayah binaan masing-masing,” ungkap Danramil.

Dalam kegiatan mengecek harga sembako di pasaran, Sertu Ilyas Babinsa Koramil 05/Kampar Kiri menanyakan secara langsung kepada para penjual di kawasan Pasar Desa Gunung Sari tentang harga bahan pokok dan ketersediaannya yang ada.

Babinsa menuturkan bahwa dari hasil pengecekan di lapangan dapat disimpulkan bahwa terdapat beberapa harga komoditi bahan pokok yang mengalami kenaikan tapi disisi lain ada yang mengalami penurunan, dan ada beberapa komoditi yang naik, namun adanya kenaikan harga masih dalam batas wajar. Ungkap Babinsa Sertu Ilyas.

Babinsa menambahkan dalam kegiatannya selain untuk memastikan kestabilan harga Sembako, kegiatan ini juga untuk memberikan rasa aman kepada para pembeli agar tidak ada oknum pedagang yang memanfaatkan situasi dengan menaikan harga sepihak.

You may also like