Rokan Hulu – Personil dari TNI Polri di Kabupaten Rokan Hulu terus berupaya dalam melaksanakan kegiatan pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Senin (5/6/2023).
Kegiatan patroli dan sosialisasi ini juga dilakukan Babinsa Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Koptu Mashuda dan Bhabinkamtibmas Polsek Rambah di Desa Tangun Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Rokan Hulu.
‘Kami menyerukan kepada masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara dibakar, kata Koptu Mashuda.
Dia, mengatakan pencegahan ini sangat penting ditingkatkan.
‘Lebih baik mencegah sebelum terjadi karhutla, beber Koptu Mashuda.
‘Harapan kami masyarakat kedepan akan menjadi sadar bahaya karhutla, tuturnya.