Rokan Huku – Program Babinsa masuk dapur, merupakan salah satu program yang digagas oleh Kepala Staf Angkatan Darat.
Program itu, digagas untuk bisa mengetahui secara langsung kondisi masyarakat yang ada di wilayah teritorial setiap Koramil.
Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 10 Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR Serda Norhadi Seto melaksanakan kegiatan Babinsa masuk Dapur, Jumat (12/5/2023).
Dia terlihat blusukan di setiap dapur warga yang ada di Kota Intan Kecamatan Kunto Darussalam Kabupaten Rokan Hulu.
Serda Norhadi Seto mengatakan, program Babinsa masuk dapur merupakan bentuk kepedulian TNI-AD terhadap sesama.
Bukan hanya itu saja, ia menambahkan jika program itu digencarkan dengan tujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.
‘Dengan harapan, keberadaan Babinsa bisa mengetahui secara langsung kesulitan warga yang ada di wilayah teritorial, ucap Serda Norhadi Seto.