Berita JajaranKoramil 03/Bunut

Babinsa 03 Bunut Lakukan Upaya Pencegahan Dengan Rutin Patroli Dan Sosialisasi Karhutla

Bunut – Berbagai upaya pencegahan terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Babinsa Koramil 03/Bunut Kodim 0313/KPR Bersama RPK PT Arara Abadi  rutin melaksanakan patroli dan sosialisasi stop Karhutla kepada masyarakat. Salah satunya di Desa Merbau, Kecamatan Bunut, Kabupaten Pelalawan. Minggu (24/07/22)
Babinsa menyampaikan patroli karlahut rutin dilaksanakan sebagai bentuk upaya untuk mengantisipasi dan pencegahan, mengingat sebagian besar wilayah Kecamatan Bunut adalah wilayah yang rawan terjadi kebakaran, maka pihaknya rutin patroli dan sosialisasi kepada masyarakat.
Babinsa juga tidak bosan-bosannya mengimbau masyarakat agar tidak lagi membuka lahan dengan cara membakar.
Juga mengingatkan  apabila sedang membakar sampah agar dijaga, hal ini supaya tidak terjadi kebakaran. Selain itu juga jangan buang puntung rokok sembarangan terutama di tempat perkebunan yang bertanah gambut,” ucapnya.
Marilah kita sama-sama menjaga agar selalu wilayah kita bebas terhadap kebakaran, segera lapor cepat apabila menemui titik Api. Pungkasnya

You may also like