Berita JajaranKoramil 14/Kepenuhan

Dengan Penuh Semangat, Babinsa Bersama Warga Perbaiki Jalan Menuju TPU

Babinsa Koramil 14/Kepenuhan Kodim 0313/Kpr, Sertu M. Rasul bersama dengan Warga masyarakat melaksanakan kegiatan perbaikan jalan setapak menuju Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Kelurahan Kepenuhan Tengah Kecamatan Kepenuhan Kabupaten Rokan Hulu. Sabtu (19/11/2022).
Babinsa bersama warga masyarakat terlihat sedang memperbaiki jalan menuju TPU, dengan menimbun dan melakukan pengecoran jalan agar tidak becek apabila terjadi hujan.
Itulah aksi yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 14/Kepenuhan bersama warga saat melaksanakan kerja bakti pengecoran jalan menuju TPU di Kelurahan Kepenuhan Tengah.
Sertu M. Rasul mengatakan dirinya akan sentiasa hadir di tengah-tengah rakyat untuk membantu kesulitan masyarakat yang ada di wilayahnya.
Ini merupakan salah satu wujud dari Kemanunggalan TNI-Rakyat yang sesungguhnya, TNI akan selalu bersama masyarakat dalam setiap kesulitan masyarakat” pungkasnya.

You may also like