Berita JajaranKoramil 09/Langgam

Antisipasi Bencana Banjir,Babinsa Praka Tri Haryanto Monitor Wilayah Binaan

Pangkalan Kerinci- Intensitas curah hujan yang tinggi beberapa hari ini di wilayah Desa Rantau baru Kecamatan Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan mengakibatkan Sungai Di wilayah Rantau baru Meluap mengakibatkan banjir yang menggenang Di beberapa bagian titik.

Babinsa Koramil 09/Langgam Kodim 0313/Kpr Praka Triharyanto melaksanakan sambang dan Monitoring Kondisi Wilayah di jalan masuk perkampungan desa Rantau baru yang sudah Mulai di genangi Air,Rabu(02/11/2022).

Babinsa menjelaskan,Pasca hujan deras terjadi luapan air atau banjir dari sungai Kampar Desa Rantau baru yang mana telah merendam akses jalan menuju Desa Rantau baru tergenang bahkan tidak bisa dilalui kendaraan.

Selain itu,Babinsa juga menghimbau kepada warga masyarakat agar pada saat melintasi lebih berhati hati dikarenakan akses jalan tertutup luapan air sungai.

“Warga masyarakat pengguna jalan baik ranmor R2 maupun ranmor R4 yang hendak melintas agar lebih hati-hati dikarenakan banyak jalan yang berlubang dan karena luapan air ,”Pungkasnya.

You may also like