Berita JajaranKoramil 07/Kampar

Tak Kenal Lelah, Babainsa Koramil 07/Kampar Terus Laksanakan Patroli Dan Sosialisasi Karlahut

Tambang – Babinsa Koramil 07/ Kampar Serka Ayuwisafrizal dan Serda Jimmi laksanakan patroli dan sosialisasi KARLAHUT di desa Rimbo Panjang Kec.Tambang Kab.Kampar. Jumat (28/10/2022)

Babinsa Rimbo panjang tidak mengenal lelah untuk melaksanakan patroli dan sosialisasi serta memberikan peringatan bahaya kebakaran dan ancaman hukuman bagi pelaku pembakaran hutan dan lahan.

Babinsa meminta masyarakat untuk meningkatkan kesadaran agar tidak membuka lahan dengan cara membakar hutan dan lahan kita semua sudah tahu dampak yang di timbulkan oleh kebakaran hutan dan lahan.

Sosialisasi maupun himbauan kepada masyarakat sudah sering kami lakukan agar masyarakat bisa sadar dan menahan diri agar tidak membuka lahan dengan cara membakar,akan tetapi setiap musim kemarau tiba ada saja masyarakat yang tidak bertanggung jawab membakar lahan miliknya dengan bermacam- macam cara.

Selain sosialisasi dan himbauan secara langsung kami juga sudah memasang
Spanduk yang bertuliskan “Peringatan dan ancaman” seperti “pelaku pembakaran di ancaman hukuman penjara maksimal 10 tahun ditambah denda paling banyak Rp10 miliar”

Pemasangan spanduk tersebut sudah terpasang di sejumlah lokasi strategis agar masyarakat bisa melihat dan mudah dibacanya ,” jelasnya.

Babinsa Koramil 07/ Kampar setiap hari dikerahkan untuk melakukan patroli dan sosialisasi sebagai upaya antisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan di daerah Rimbo Panjang, karena patroli dan sosialisasi lebih efektif dan efisien tegas Serka Ayu.(*)

You may also like