ROKAN HULU. Dalam upaya mendukung ketahanan pangan serta membantu meringankan beban masyarakat. Babinsa Koramil 11/Tambusai Kodim 0313/Kpr turut serta dalam Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar di wilayah Kelurahan Tambusai Tengah Kecamatan Tambusai Kabupaten Rokan Hulu Rabu, (03/09/2025).
Kegiatan yang berlangsung di halaman kantor Koramil 11/Tambisai ini diselenggarakan oleh pihak Koramil, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kabupaten Rokan Hulu dan bekerja sama stakeholder terkait.
Adapun beras, yang dijual dengan harga terjangkau, jauh di bawah harga pasar. Babinsa Koramil 11/Tambusai, Peltu MS. Zuhri, Serka Azman dan Serda Syahrizal Nasution terlihat aktif membantu kelancaran kegiatan.
“Kami sebagai aparat kewilayahan punya tanggung jawab untuk memastikan kegiatan seperti ini berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran,” ucap Peltu Zuhri saat ditemui di lokasi.
Kegiatan GPM ini merupakan bagian dari upaya stabilisasi harga pangan sekaligus bentuk nyata sinergi antara pemerintah daerah, TNI, dan masyarakat.

















