Berita UtamaFoto & VideoPengumuman

KODIM 0313/KPR GELAR DO’A BERSAMA SERTA MEMPERINGATI NUZULUL QUR’AN 1446 H DI MESJID AT-TAQWA KODIM 0313/KPR

 

Bangkinang – Kodim 0313/KPR menggelar peringatan Nuzulul Quran 1446 H pada hari Selasa, 18 Maret 2025, di Masjid At-Taqwa Kodim 0313/KPR.

Acara tersebut dihadiri oleh Kasdim 0313/KPR, Mayor Inf Hendri Donan, Al-Ustadz Samsul Bahri M.Pd., Ibu Ketua Persit KCK Cab LIII Ny. Mega Setiawan Hadi Nugroho, serta para perwira staf Kodim 0313/KPR dan Seluruh Anggota Kodim 0313/Kpr

Sejarah Nuzulul Qur’an yang menjadi Peristiwa pertama kali turunnya Al-Quran terjadi di Gua Hira, sebuah tempat yang sunyi dan penuh ketenangan. Malaikat Jibril menyampaikan wahyu pertama kepada Nabi Muhammad SAW, yaitu surat Al-Alaq, dengan kalimat “Iqra’ (bacalah)”. Kalimat ini merupakan ajakan untuk membaca, untuk menggali ilmu dan pengetahuan, untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui Al-Quran.

Dalam sambutannya, Kasdim 0313/KPR menyampaikan pentingnya memperingati Nuzulul Quran sebagai pedoman hidup umat Islam. “Nuzulul Quran adalah peristiwa turunnya Al-Quran kepada Nabi Muhammad SAW, yang menjadi pedoman hidup kita sebagai umat Islam,” ujarnya.

Al-Ustadz Samsul Bahri M.Pd. dalam ceramahnya mengajak umat Islam untuk memahami dan mengamalkan nilai-nilai luhur Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari.

Acara peringatan Nuzulul Quran 1446 H di Kodim 0313/KPR berjalan dengan khidmat dan tertib, serta diakhiri dengan doa bersama.

Al-Quran adalah sumber petunjuk hidup, pedoman bagi umat manusia. Di dalamnya terdapat aturan, nasihat, kisah-kisah inspiratif, dan berbagai ilmu pengetahuan yang dapat membawa kita kepada jalan yang lurus, jalan menuju ridho Allah SWT

Dengan menggelar peringatan Nuzulul Quran ini, Kodim 0313/KPR berharap dapat meningkatkan kesadaran dan ketaqwaan umat Islam khusus nya bagi para prajurit kodim 0313/kpr.

You may also like